PENGUMUMAN
JADWAL KEGIATAN KANTOR DAN OPERASIONAL BANK INDONESIA
SEHUBUNGAN DENGAN IDUL FITRI 1433 H / 2012 M
Sehubungan
dengan cuti bersama dan libur Hari Raya Idul Fitri 1433 H/2012 M,
dengan ini diberitahukan bahwa kegiatan kantor dan beberapa kegiatan
operasional Bank Indonesia dilaksanakan sebagai berikut:
A. Kegiatan Kantor
Seluruh Kantor Bank Indonesia (pusat dan daerah) pada 18 s/d 22 Agustus 2012 tidak beroperasi/ditutup untuk umum.
B. BI-Real Time Gross Settlement (BI-RTGS)& BI-Scripless Securities Settlement System (BI-SSSS)
§ Rabu dan Kamis, 15 dan 16 Agustus 2012, jam operasional sistem BI-RTGS dan BI-SSSS diperpanjang selama 1 (satu) jam.
§ Senin s/d Rabu, 20 s/d 22 Agustus 2012, Sistem BI-RTGS dan BI-SSSS tidak beroperasi.
§ Kamis dan Jumat, 23 dan 24 Agustus 2012, Sistem BI-RTGS dan BI-SSSS beroperasi secara normal.
C. Sistem Kliring Nasional Bank Indonesia (SKNBI)
§ Kamis, 16 Agustus 2012:
- Seluruh kegiatan penyelenggaraan SKNBI diadakan, kecuali kliring penyerahan wilayah kliring Jakarta dan Surabaya.
- Waktu operasional SKNBI diatur sebagai berikut:
i. Kliring kredit siklus 1 dan 2 dilaksanakan sesuai jadwal yang berlaku.
ii. Jadwal kliring debet secara lokal ditetapkan oleh masing-masing penyelenggara kliring lokal.
- Mekanisme penyediaan pendanaan awal (prefund) untuk kliring debet dan kliring kredit diadakan sesuai dengan jadwal yang berlaku.
§ Kamis, 23 Agustus 2012:
- Seluruh
kegiatan SKNBI diadakan sesuai jadwal dan ketentuan yang berlaku,
kecuali kliring pengembalian H+1 wilayah kliring Jakarta dan Surabaya,
ditiadakan.
- Waktu operasional SKNBI diatur sebagai berikut:
i. Kliring kredit siklus 1 dilaksanakan sesuai jadwal yang berlaku.
ii. Jadwal kliring debet secara nasional diperpanjang proporsional selama 1 (satu) jam.
iii. Jadwal kliring debet secara lokal ditetapkan oleh masing-masing penyelenggara kliring lokal.
- Mekanisme penyediaan pendanaan awal (prefund) untuk kliring debet dan kliring kredit diadakan sesuai dengan jadwal yang berlaku.
§ Jumat, 24 Agustus 2012:
- Seluruh kegiatan penyelenggaraan SKNBI diadakan sesuai jadwal yang berlaku.
- Mekanisme penyediaan pendanaan awal (prefund) untuk kliring debet dan kliring kredit diadakan sesuai dengan jadwal yang berlaku.
D. Layanan Kas
§ Kamis, 16 Agustus 2012, layanan kas beroperasi normal sebagaimana ketentuan yang berlaku.
§ Senin s/d Rabu, 20 s/d 22Agustus 2012, layanan kas ditiadakan.
§ Kamis, 23 Agustus 2012, layanan kas beroperasi normal sebagaimana ketentuan yang berlaku.